Pengertian Asas Exceptio adimpleti contarctus

Pengertian

Tidak berprestasinya pihak yang satu karena pihak lain tidak berprestasi

Penjelasan

Pada asas ini terjadi hubungan sebab akibat. Seseorang tidak akan menunaikan kewajibannya pada seseorang dalam sebuah perjanjian jika seseorang juga tidak memenuhi kewajibannya kepada dirinya. Hal ini berdasar pada kesepakatan yang tidak dipenuhi. Jika salah satu pihak saja yang tidak memenuhi prestasinya, maka pihak lain yang merasa dirugikan juga akan ikut tidak melakukan kewajibannya. Ini lebih ke hukum alam, naluri manusia secara alami tidak memenuhi prestasinya karena pihak lain tidak berprestasi.

Ini juga terjadi pada perjanjian yang memang tidak pernah dibuat. Perjanjian yang tidak pernah dibuat tidak akan menimbulkan hak dan kewajiban apapun, karena memang tidak ada sepakat para pihaknya. Jadi dapat dikatakan pihak yang satu tidak berprestasi pada pihak yang lainnya karena perjanjian tidak terjadi. Dalam perjanjian, agar suatu prestasi bisa dilaksanakan berupa kewajiban yang harus dipenuhi oleh para pihak tentunya dengan cara membuat kesepakatan, parak pihak sudah dalam usia dewasa dan tidak dalam pengampuan, ada objek perjanjian, dan terakhir objek perjanjian tersebut tidak bertentangan dengan undang-undang sehingga disebut dengan kausa yang halal. Dari sini akan lahir perjanjian dan prestasi antar para pihak. Para pihak harus memauhi apa saja yang telah dibuat sehingga menjadi undang-undang bagi para pihak.

Kesimpulan dari penjelasan ini adalah pada intinya untuk melahirkan suatu prestasi harus ada perjanjian yang mendahului, perjanjian tersebut akan menentukan prestasi yang harus dilakukan oleh para pihak. Untuk perjanjian yang tidak dibuat oleh para pihak maka pihak yang satu tidak ada prestasi terhada pihak lain, dan untuk perjanjian yang telah dibuat akan terjadi secara alamiah tidak berprestasinya pihak yang satu karena tidak berprestasinya pihak lain, ada hubungan sebab akibat yang terjadijika salah satu pihak tidak memenuhi prestasinya dalam sebuah perjanjian yang sama-sama dibuat.

Asas lengkap: Teori Hukum, 72 Asas Hukum Umum

Pengertian Asas Exceptio adimpleti contarctus

Posting Komentar untuk "Pengertian Asas Exceptio adimpleti contarctus"

Pasang Backlink Profesional Terpercaya untuk Blog Anda di Website Ini

KLIK DISINI